Tadi malam atau tepatnya pagi ini saya menangis
Menangis untuk setiap orang yang menderita alzheimer,
ya untuk semua orang yang terkena penyakit yang begitu menyakitkan.
Penyakit terkutuk!
penyakit itu hanya cocok untuk orang yang tak membutuhkan cinta...
Tapi apa ada orang yang tak membutuhkan cinta?
Adakah?
Bahkan untuk seseorang yang membentengi diri dari cinta...
Saya juga menangis untuk saya sendiri...
menagisi semuanya..
betapa saya tidak bersyukur atas cinta yang saya terima
bukan hanya soal dari orang terkasih
tapi dari semua orang
Dari ayah saya yang anggap aneh
karena menghawatirkan anaknya
tak mendapat tempat KP :)
bukankah itu cinta?
Dan saya masih terus menangis saat menulis ini
sambil menonton "love"
Sampai tangan saya kesemutan
dan lutut saya lemas
dan sekali lagi…mata saya bintit
Saya...
yang membentengi hati ini terlalu tinggi
ya terlalu tinggi
memastikan
agar tak ada yang bisa memanjatnya
supaya tak ada orang yang mendekat
supaya tak ada yang menyakiti
dan karena saya terlalu takut untuk terluka lagi
karena masa lalu
Tidak…bukan karena suatu hal yang berat
hanya saya yang tak sadar diri
terus memendam cinta begitu lama
tanpa pernah mengatakannya
hanya itu
Dan tak pernah menyadari bahwa cinta ini
Tak akan saling bertaut…
Tapi saya sudah tak lagi bermimpi
Masalah yang sangat sepele
namun cukup intuk menutup hati
dari setiap orang yang berani mendekat
Saya sekaligus menertawakan diri sendiri yang bodoh ini
"cinta tidak hilang ia hanya bersembunyi..."
begitu katanya
Tapi saya belum bisa
Belum sanggup
untuk meruntuhkan tembok
yang telah saya bangun sendiri
Jadi sekali lagi saya minta maap pada semuanya
Maap karena saya tidak memperhatikan sekeliling saya
Juga buat yang pernah mendekat dan terbentur
Pada tembok yang telah saya buat
Dan yang menyebalkan saya masih berkutat di sini…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar